Natal tahun ini tidaklah apa-apa tanpa baju baru,
toh baju yang lama masih layak tuk dipakai
Natal tahun ini tidaklah perlu merayakan dengan makan makanan yang berlimpah ruah,
yang secukupnya saja yang penting sehat dan bergizi
Karena...
Dibelahan dunia yang lain,
masih banyak saudara kita yang tidak berpakaian
Dibelahan dunia yang lain,
masih banyak saudara kita yang tidak mempunyai makanan
tuk dimakan dan minuman tuk diminum
Entah karena ditimpa sakit penyakit/kemiskinan?
bencana kelaparan kah?
bencana alam kah?
atau peperangan?
Mereka dengan bersusah payah berjuang
tuk mempertahankan hidup ditengah situasi dan kondisi yang sulit
Mereka tegar, mereka kuat
dan tak berputus harap dalam menjalani hidup ini
Doaku dimasa menjelang natal kali ini
Biarlah kasih setiaMu, ya Tuhan
Biarlah sukacitaMu, ya Tuhan
dan juga damai sejahteraMu
melingkupi dan menyertai mereka seumur hidup...
Selamat natal engkau yang disana,
Tuhan mengasihimu sebagaimana Tuhanpun mengasihiku...
#be blessed
Tidak ada komentar:
Posting Komentar